Showing posts with label Mengenal Adobe Photoshop CS6. Show all posts
Showing posts with label Mengenal Adobe Photoshop CS6. Show all posts

Cara Edit Foto di Photoshop

Rusdianto Unknown on Sunday, November 23, 2014

Week end sambil update web temanya adalah cara Edit Foto di Photoshop. Tema edit foto di Photoshop sangat populer dan banyak sekali website yang menulis tentang software photoshop. Tetapi banyak juga pengguna internet yang mencari artikel edit foto di photoshop, sehingga sudah bisa dipastikan bahwa tema ini banyak dibutuhkan. Dengan demikian pencari di internet akan diuntungkan karena banyak informasi yang berbeda sehingga bisa dijadikan referensi yang cukup baik dalam mempelajari photoshop khususnya bagaimana caranya mengedit foto di photoshop.

Beberapa contoh edit foto dengan photoshop, sebagai berikut:

a) Menerangkan foto;




1) Pastikan software photoshop sudah terbuka di pc kamu.
2) Buka foto yang akan diedit.
3) Klik menu image kemudian pilih menu Anjustment dan terakhir pilih menu curves.
4) Kemudian tampil option curves.
5) Terakhir silahkan terangkan foto yang diedit sesuai selera.

b) Memperbaiki foto;




1) Buka foto yang akan diperbaiki.
2) Klik Tool Bar  Patch Tool.
3) Lihat video tutorial di bawah.

c) Merubah ukuran foto; dan




1) Buka foto yang akan di rubah ukurannya.
2) Klik menu image kemudian klik image size.
3) Kemudian muncul option image size.
4) Silahkan rubah ukuran foto sesuai dengan ukuran yang diinginkan.

d) Merubah warna foto.




1) Buka foto yang akan di rubah warna.
2) Klik menu image dan pilih menu mode serta klik menu grayscale.
3) Foto langsung berubah menjadi hitam putih.

Video Tutorial Cara Edit Foto di Photoshop.



Demikian update “Edit Foto di Photoshop” hari ini, silahkan berikan komentar untuk memberikan masukan dan kritik yang membangung.




More aboutCara Edit Foto di Photoshop

Fungsi Panel Channels di Adobe Photoshop

Rusdianto Unknown on Saturday, November 8, 2014

Apakabar blogger semua? Mudah-mudahan setiap hari kita semua selalu mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Next, hari ini, saya ingin sedikit mengulas tentang Fungsi Channel di Adobe Photoshop. Tools yang satu ini, mempunyai fungsi yang sangat bermanfaat untuk pengguna PS. Mengapa demikian? Karena semua pekerjaan yang dibuat dengan Adobe Photoshop infomasi warnanya disimpan di panel channel ini. Tools panel chanel ini bekerja secara otomatis untuk memisahkan warna, baik untuk warna CMYK serta RGB. Oleh karena itu, semua desainer yang bekerja dengan program ini bisa leluasa memainkan warna dan memodifikasi warna.

Contoh penggunaan, misalkan Anda membuat desain dengan menggunakan warna CMYK dan Anda ingin memisahkan masing-masing warna pada gambar yang Anda kerjakan, dengan hitungan detik Anda akan segera mengetahuan warna-warna tersebut (Cyan, Magenta, Yellow, dan Black) dengan menggunakan Panel Channels. Anda bisa memilih sesuka Anda warna apa saja yang akan dimodifikasi.

Contoh yang lain, misalkan Anda ingin menyablon sebuah gambar atau image dengan format warna separasi. Kemudian Anda ingin mengambil satu warna saja (contoh warna hitam), maka dengan menggunakan panel Channel Anda bisa mengambil warna hitamnya saja, sedangkan ketiga warna yang lain (Cyan, Magenta, Yellow, dan Black) dihapus dari panel Channel. Mudah bukan?. Demikian share tentang fungsi panel channels di Adobe Photoshop silahkan kasih masukan dan komentar untuk memperbaiki artikel ini. Anda juga bisa membaca artikel sebelumnya yang sangat bermanfaat yaitu Fungsi Panel History di Adobe Photoshop.

More aboutFungsi Panel Channels di Adobe Photoshop

Fungsi Panel History di Adobe Photoshop

Rusdianto Unknown on Friday, November 7, 2014

Setelah menulis artikel “Fungsi Panel Layers di Adobe Photoshop” selanjutnya saya ingin share tentang Fungsi Panel History di Adobe Photoshop yang sangat berguna dan membantu untuk pengguna program PS yang sangat keren ini. Sebetulnya panel ini tidak begitu asing hanya istilah penamaannya saja menggunakan Panel History padahal fungsinya sama dengan fungsi undo. Sedikit yang menjadi perbedaan adalah untuk kembali ke pekerjaan yang telah dilakukan, maka fungsi panel history ini sangat bisa di andalkan karena bisa memilih langkah mana yang akan diulang dan atau ingin melihat beberapa langkah pekerjaan yang sudah dilakukan, sehingga user bisa tahu benar dan salahnya di layers panel history layer berapa?.


Langsung ke TKP saja, untuk mengakses menu panel history, Anda bisa langsung menuju ke menu Windows kemudian klik History kemudian akan muncul menu history. Cara bekerja panel history ini sangat mudah yaitu dengan cara mengklik pekerjaan yang ditampilkan sehingga pekerjaan tersebut akan kembali pada langkah pekerjaan tersebut.

Tips dalam menggunakan semua fungsi panel yang ada di program PS, gunakan semaksimal mungkin tetapi diatur dengan baik sesuai dengan kebutuhan, contohnya: Jika menggunakan layers kerja, maka layers yang tidak digunakan dan tidak berhubungan dengan antara objek desain yang satu dengan yang lainnya sebaiknya dihapus. Kemudian setiap layers sebaiknya gunakan nama layernya sesuai dengan objek desainnya. Demikian, artikel tentang Fungsi Panel History di Adobe Photoshop, semoga bisa membantu, dan jika ada tambahan mengenai artikel ini, sebaiknya tulis di form komentar, dengan begitu, kita sama-sama share tentang pengalaman kita.

More aboutFungsi Panel History di Adobe Photoshop

Fungsi Panel Layers di Adobe Photoshop

Rusdianto Unknown on Tuesday, November 4, 2014

        Hari ini admin menulis tentang panel layers yang ada di Adobe Photoshop, yang mana fungsi
layers ini sangat penting untuk proses bekerja di program tersebut. Panel layers adalah lapisan layer kerja yang bertumpuk di dalam lembar kerja Adobe Photoshop. Kemudian fungsi dari panel layers tersebut adalah untuk mengolah dan menampilkan layer-layer yang ada di dalam suatu pekerjaan yang terdapat di lembar kerja. Dengan menggunakan panel layers, maka Anda bisa dengan mudah mengatur objek dan element pekerjaan untuk disusun sesuai konsep Anda.

Di dalam panel layers tersebut Anda bisa menggunakan sesuai fungsinya di antaranya:
1 Delete layer adalah tool yang berfungsi untuk menghapus layer.
2 Create a new layer adalah tool yang berfungsi untuk membuat layer baru.
3 Create a new group tool ini berfungsi untuk menggabungkan beberapa layar dimasukan ke dalam satu folder group.
4 Create a new fill or anjusment layer tool ini bisa digunakan untuk merubah warna objek yang sedang dikerjakan.
5 Add layer mask tools ini sangat berguna untuk membuat masking sebuah image jika image tersebut ingin diganti bacground dan lain-lian.
6 Add a layer style tools ini berfungsi untuk membuat style pada sebuah objek desain, contohnya: membuat bayangan, bevel, embos, dan lain-lain.
7 Link layer tools ini berfungsi untuk membuat hubungan atau link antara layer yang satu dan layer yang lain.
Demikian artikel “Fungsi Panel Layer di Adobe Photoshop CS6”, semoga bisa membantu dan menambah referensi Anda. Artkel sebelumnya  “Memulai Menggunakan Adobe Photoshop CS6” bisa dibaca untuk mendukung praktik dan pengetahuan Anda.

More aboutFungsi Panel Layers di Adobe Photoshop

Memulai Menggunakan Adobe Photoshop CS6

Rusdianto Unknown on Sunday, November 2, 2014

Setelah membaca artikel Mengenal Adobe Photoshop CS6 selanjutnya step by step memulai menggunakan Adobe Photoshop CS6. Langkah pertama tentu Anda harus menginstal terlebih dahulu program PS CS6 di komputer Anda.

1. Klik start pada window klik All Program kemudian pilih icon Adobe Photoshop.
2. Berikut adalah interface Adobe Photoshop CS6 dengan tampilan berwarna hitam.
Gambar 001
1) Menu Bar adalah baris menu merupakan fasilitas dan perintah default yang mendukung kerja di program tersebut.
Di menu bar, terdapat sepuluh menu utama, sebagai berikut.

a) File
b) Edit
c) Image
d) Layer
e) Type
f) Select
g) Filter
h) View
i) Window
j) Help.

2) Panel Control adalah bagian yang di dalamnya terdapat tombol yang digunakan untuk melakukan perintah tertentu, Anda bisa menyesuaikan dengan tombol yang dipilih sesuai menu yang dibutuhkan, lihat gambar Panel Control di bawah.
3) Panel Tools adalah kumpulan alat yang dapat digunakan untuk editing serta manipulasi foto atau image, lihat gambar di bawah.
4) Workspace Switcher adalah menu yang digunakan untuk mengubah tampilan daftar pilihan panel control yang akan ditampilkan dalam ruang kerja, lihat gambar workspace Switcher.
5) Dock Panel adalah bagian yang di dalamnya terdapat panel-panel yang dimiliki oleh program Adobe Phoshop, akan tetapi tidak semua panel PS CS6 terdapat di Dock Panel. Anda bisa mengatur panel-panel tersebut di menu Window, Anda bisa menampilkan dan menyembukannya sesuai dengan kembutuhan kerja Anda.
6) Jendela Dokumen adalah tempat kerja utama di PS CS6 yang akan menampilkan objek foto dan gambar yang sedang diedit. Jendala kerja tersebut dilengkapi dengan tab dokumen yang ada di bagian atas dan tab tersebut memberikan informasi dokumen yang aktif dan tidak aktif.
7) Tab Dokumen adalah yang memberikan informasi terkait dengan dokumen yang sedang aktif. Anda bisa memelih dokumen mana saja yang sedang dikerjakan dan yang akan dikerjakan.
Demikian bagian-bagian Adobe Photoshop CS6 untuk memulai bekerja di program tersebut.

More aboutMemulai Menggunakan Adobe Photoshop CS6

Mengenal Adobe Photoshop CS6

Rusdianto Unknown

Adobe photoshop adalah salah satu perusahaan terbesar di dunia, dalam hal mengembangkan software desain grafis, perusahaan ini merupakan ahlinya dan salah satu karyanya adalah Adobe Photoshop. Setelah sukses pada Adobe Photoshop CS5, kemudian pada tahun 2012 perusahaan tersebut merilis Adobe photoshop versi terbaru yaitu PS CS6. Kegunaan program ini sangat bermanfaat untuk para desainer di seluruh dunia untuk digunakan sebagai media dalam membuat desain. Program Adobe Photoshop sangat bermanfaat untuk mengolah dan editing image (photo, gambar, video dan lain-lain).

9 Fitur Baru di Adobe Photoshop Versi CS6

  1. Dengan tampilan interface berwarna hitam, membuat program Adobe Photoshop ini benar-benar berbeda dibandingkan dengan versi sebelumya.
  2. Adanya perubahan di bagian layers, akan memudahkan Anda ketika bekerja menggunakan Adobe Photoshop dalam melakukan pengolahan.
  3. Perpective Crop Tool yang ada di versi terbaru ini, akan lebih memanjakan pengguna dalam bekerja.
  4. Tidak hanya format file tiff dan jpg, sekarang Anda juga bisa menyimpan file dengan format PDF yang ada di menu File-Automate-PDF presentation, pastinya ini adalah hal yang ditunggu-tunggu oleh semua pengguna Adobe Photoshop.
  5. Anda lebih mudah untuk mengatur gambar dengan menggunakan fitur Export atau Impor serta Migrate Presets yang terdapat di menu Edit.
  6. Untuk mengatur warna gambar atau foto Anda akan dimudahkan dengan fitur Color Lookup sehingga Anda bisa lebih maksimal dan bervariasi menggunakan warna
  7. Pada Menu Filter Anda akan menemukan Fitur Lens Correction. Fitur ini berguna untuk mengubah sudut pandang, dan Anda bisa memperbaiki atau mengedit foto atau gambar yang aslinya cekung atau cembung menjadi terlihat normal.
  8. Kemudian masih di Menu Filter terdapat fitur tambahan yaitu Field Blur serta Iris Blur. Fitur ini berfungsi untuk membuat efek blur pada bacground gambar atau foto yang lebih sempurna.
  9. Fitur terbaru lainnya yang sangat mencolok pada Adobe Photoshop CS 6 ini memungkinkan mengedit file video sehingga bisa diedit tanpa perlu menggunakan software video editing lainnya.

Demikian fitur-fitur baru yang terdapat pada Adobe Photoshop CS6 yang bisa Anda gunakan dalam bekerja membuat desain.


More aboutMengenal Adobe Photoshop CS6